Mudah dan Simpel Tips Merangkai Bunga Terkesan Indah Dipandang Mata

Mudah dan Simpel Tips Merangkai Bunga Terkesan Indah Dipandang Mata

Bunga biasanya menjadi teman hiasan di ruangan yang biasanya disandingkan dengan aksesoris. Selain sedap dipandang, bunga yang diletakan dalam ruangan juga akan memberikan energi positif untuk yang memandangnya. Untuk mewujudkannya, Anda memang dapat membeli bunga meja di florist langganan, tapi bagaimana jika kali ini coba membuatnya sendiri di rumah? Bagaimana tips dan trik merangkai bunga sehingga sedap dipandang mata? Simak berikut cara-caranya.
Yang pertama dilakukan adalah pemilihan jenis bunga
Langkah pertama untuk merangkai bunga di rumah adalah memperhatikan pemilihan bunga. Untuk membuat rangkaian bunga yang baik dan indah, Anda disarankan hanya mengkombinasi maksimal 3 jenis bunga.
Adapun dari ketiga jenis bunga tersebut, Anda dapat memilih warna yang berbeda atau satu jenis warna jika memang ingin membuat satu tema. Setelah itu, tentukan bunga utama yang akan ditonjolkan pada buket tersebut sementara 2 jenis bunga lainnya sebagai pemanis.
Supaya menarik, usahakan memilih jenis bunga yang memiliki ukuran berbeda.

Selain agar terlihat cantik, ukuran bunga yang berbeda akan membuat buket bunga terlihat lebih bervolume dan hidup.
Sebagai contoh, Anda bisa mengkombinasikan bunga lily pink dengan bunga mawar putih kemudian tambahkan baby's breath sebagai pemanis. Untuk menegaskan, Anda juga bisa menambahkan daun pakis di belakang bunga.
Tidak hanya pakis, Anda bisa menggunakan daun-daun lain seperti daun philo, dan ruscus untuk menghasilkan buket bunga cantik buatan sendiri.

Tips yang kedua adalah merangkai bunga
Setelah memilih jenis bunga apa yang akan dibuat sebagai rangkaian bunga, langkah selanjutnya adalah memilih wrappe (bungkus bunga) dengan berbagai macam pilihan warna.dan begitu jg bisa dirangkai di vas bunga,Jenis vas bunga yang akan dipilih tergantung pada efek yang ingin dicapai ketika rangkaian bunga diletakan.
Sebagai contoh, jika ingin memberikan kesan elegan pada bunga meja yang diletakan di ruang tamu, Anda dapat memilih jenis vas bunga lukis. Sementara, jika menginginkan kesan yang lebih kasual, Anda bisa memilih vas bunga berbahan kaca.
Sesudah memilih vas bunga yang tepat, Anda kini bisa mulai merangkai bunga. Pertama, potong bunga yang tadi sudah Anda pilih sesuai dengan tinggi vas. Pastikan Anda tidak memotong bunga-bunga tersebut terlalu pendek, sehingga tetap cantik ketika dimasukan ke dalam vas bunga.
Selain itu cara merangkai bunga yang juga perlu Anda perhatikan adalah membuat bunga tetap bersih dan tidak terganggu dengan daun-daun bawaannya. Sebagai contoh ketika ingin merangkai bunga mawar, Anda sebaiknya menyingkirkan daun serta duri yang ada di tangkai agar mudah untuk merangkainya.
Langkah selanjutnya, perhatikan poin simetri, ketinggian serta sudut bunga. Jika Anda hendak meletakan rangkaian bunga ini di tempat yang akan menjadi pusat perhatian seperti ruangan tamu, maka pastikan rangkaian bunga tersebut akan terlihat indah dari angle manapun.
Hal tersebut penting agar bunga tetap indah dilihat dari sudut manapun sehingga energi positif tetap terpancar ke seluruh ruangan. Setelah semuanya rapi, ikat bunga dengan kawat tipis khusus agar tidak berantakan. Jangan lupa isi vas dengan air bersih sebelum memasukan rangkaian bunga. Tada! bunga rangakaian sendiri pun telah siap menghias rumah Anda.
Artikel Mudah dan Simpel Tips Merangkai Bunga Terkesan Indah Dipandang Mata
Reviews System WIDGET PACK

Latest Artikel

Toko Bunga Online SurabayaToko Bunga Online Surabaya
Andraflorist toko bunga termurah,bagi anda yang ingin memesan aneka bunga segar,buket atau karangan bunga dengan desain terbaik.Sebagai florist Surabaya terpercaya,kami selalu memastikan setiap bunga yang dipesan dalam keadaan segar dan tanpa cacat.Selain itu kami juga memperkerjakan staf-staf yang ahli dalam bidangnya.
Mudah dan Simpel Tips Merangkai Bunga Terkesan Indah Dipandang Mata
Bunga biasanya menjadi teman hiasan di ruangan yang biasanya disandingkan dengan aksesoris. Selain sedap dipandang, bunga yang diletakan dalam ruangan juga akan memberikan energi positif untuk yang memandangnya.